Penetapan Dari 11 Formatur maka yang Terpilih Ketua PWPM Kalsel 2022-2026

Penyerahan estafet kepemimpinan dr.meldy kepada kepemimpinan baru Sahlipani 2022-2026

Alabio, bbs-news.id - Hasil Kesepakatan bersama dari tim 11 Formatur Ruang Rapat H.Jafri Umar Masjid Al Amin, Alabio Kab. Hulu Sungai Utara HSU, Kalimantan Selatan, Minggu,(3/9/2023) Tepat Pukul 15.30 wita.

Sebanyak 100 orang peserta penuh yang terdiri dari seluruh Pimpinan Daerah beserta Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah dan dari PWPM sendiri berkumpul pada kegiatan yang sedari pukul 08.00 WITA sudah dimulai.

11 Tim formatur pimpinan wilayah pemuda muhammadiyah 2022-2026

Sejatinya kegiatan ini seharusnya dilakukan bersamaan dengan Musyawarah Wilayah yang telah dilakukan pada bulan Juli kemarin, namun dikarenakan dinamika organisasi yang terjadi sehingga pemilihan formatur baru bisa terlaksana sekarang.

Acara juga berlangsung khidmat dengan kehadiran ayahanda ketua beserta jajaran Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Kalimantan Selatan.

Hasil Akhirnya perolehan suara ketua PWPM 

dr.Meldy Muzada Elfa, Sp.PD, ketua PWPM Kalsel periode 2018-2022 menyampaikan dalam sambutannya, pemuda Muhammmadiyah ke depan harapannya terus memberikan kebermanfaatan dalam berbagai aspek serta menjadi teladan bagi pemuda khususnya di Kalimantan Selatan.

Senada dengan hal tersebut, Pimpinan Wilayah Muhammadiyah berpesan agar Pemuda selalu berkoordinasi dan bersinergi dengan semua unsur di lingkungan Muhammadiyah.

Ketua terpilih Sahlipani,S.Pd,MM sebagai PWPM Kalsel periode 2022-2026 mengakatan, akan melanjutkan kepengurusan dan bekerjasama dari 11 Formatur kedepan, bisa menyelesaikan tugas-tugas sampai akhir pada periode depannya, untuk pelantikan nantinya masih dirancakan, yang pastinya akan diadakan di Banjarmasin ungkapnya. (Andra)